Home » » What? Google Mungkin Akan Menyingkirkan Tombol Spasi di Keyboard!

What? Google Mungkin Akan Menyingkirkan Tombol Spasi di Keyboard!


Teknologi dari hari ke hari memang semakin ringkas ya. Mulai dari kamera aksi yang berukuran kecil, hingga Laptop seperti Macbook yang semakin ramping. Nah Google juga tidak mau kalah dalam mengeluarkan inovasi. Dilansir dari Gizmodo, salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia tersebut baru saja mematenkan peringkasan dari laptop dengan menghilangkan tombol spasi (spacebar) di dalamnya.



Ya, melalui gambar yang berhasil didapatkan oleh Mike Murphy dari Quartz tersebut memperlihatkan sebuah inovasi unik dari Google. Daripada harus menyematkan tombol spasi yang panjang di keyboard laptop, Google memiliki ide untuk menggantinya dengan trackpad yang lebih besar.

Jadi apabila kamu ingin memberikan spasi dalam mengetik, maka klik pada bagian atas trackpad tersebut berfungsi sebagai pengganti spacebar. Akan tetapi, apa sih manfaat dari ide yang nyeleneh ini? Masih menurut Gizmodo, mungkin saja dengan menghilangkan area spasi tersebut, akan menambah ruang yang lebih banyak lagi untuk teknologi masa depan._ Who knows?_

Sumber: Gizmodo

Written by : Leflypop - Mengerti, Memahami dan Menghayati

Mengenal adalah tahap awal untuk mengerti dan penghayatan memerlukan pemahaman.

Join Me On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for visiting ! ::

0 comments:

Post a Comment